Subandi: Pendidikan Merupakan Kebutuhan Dasar

Ads
Rubrik : Samarinda | Topik : DPRD Samarinda | Terbit : 10 February 2024 - 11:00

Subandi: Pendidikan Merupakan Kebutuhan Dasar
Wakil Ketua DPRD Samarinda, Subandi (kaltimnews.co/Arief)

Banner-DPRD-Samarinda.

KALTIMNEWS.CO, WACANA Sekolah bertaraf internasional yang diwacanakan oleh pemerintah kota Samarinda sejatinya jangan sampai melupakan peningkatan sekolah negeri yang sudah ada. Demikian yang diungkapkan Wakil Ketua DPRD Samarinda, Subandi dalam sebuah kesempatan kepada media ini.

“Wacana Pemkot Samarinda untuk menghadirkan sekolah bertaraf internasinal di Kota tepian itu sangat bagus asalkan pemerintah juga tetap memerhatikan sekoah negeri yang berjumlah ratusan sekarang ini,” ucap Subandi.

Selamat-Hari-Pers-Nasional-dprd-Samarinda.

Disisi lain aspek pendidikan yang terjangkau harus menjadi prioritas utama pemerintah sekarang ini, mengingat Pendidikan merupakan hal yang terpenting dalam menigkatkan kualitas SDM yang ada di Kota Tepian.

“Setiap individu tanpa memandang latar belakang ekonomi, harus memiliki kesempatan yang sama untuk mengakses pendidikan. Sebab, ini merupakan sebuah prinsip dasar bagi pemerintah, agar seluruh masyarakat mendapatkan akses yang lebih adil dan merata,” jelasnya. (*)

  • Penulis : Arief
  • Editor : Redaksi Kaltimnews