Pasangan Rudi Mas’ud – Seno Aji Sewa Angkot Untuk Daftar Ke KPU Katim

Ads
Rubrik : Politik | Topik : Kabar Pemilu | Terbit : 29 August 2024 - 01:00

Pasangan Rudi Mas’ud – Seno Aji Sewa Angkot Untuk Daftar Ke KPU Katim
Calon Gubernur Kaltim, H Rudi Mas'ud di dampingi Walikota Samarinda, H Andi Harun saat menggelar jumpa pers di Gedung Golkar Kaltim, Rabu (28/8/2024) (www.kaltimnews.co/Arief)

KALTIMNEWS.CO, Perhelatan Pemilu Sejatinya menjadi acara pesta rakyat yang harus dinikmati bersama, setidaknya hal itulah yang hendak di perlihatkan pasangan Bakal Calon Gubernur Kalimantan Timur, H Rudi Mas’ud dan Seno Aji.

Pasangan ini bahkan telah menyewa puluhan Angkutan Kota (angkot) untuk mengangut diri dan para pendukungnya guna mendaftar di Gedung KPU Kaltim, Kamis (29/8/2024) esok.

“Besok kami akan berangkat ke KPU Kaltim dengan mengunakan angkot. Hal ini menjadi salah satu bukti bahwa pasangan ini sangat antipasti pada sektor perekonomian,” ujar Hasanuddin Mas’ud yang tak lain merupakan Ketua Tim Pemenangan Rudy Mas’ud – Seno Aji pada gelaran konferensi pers di Sekretariat DPD I Golkar Kaltim, Rabu, (28/8/2029) malam.

Menurutnya hingga sekarang ini pihaknya telah menyiapkan sekira 50 Angkot bagi Calon Gubernur Wakil Gubernur beserta seluruh simpatisan, barisan pendukung, relawan.

“Sekira 50 angkot telah kami siapkan untuk mengangkut H Rudi Mas’ud dan Seno Aji Bersama dengan para pendukung untuk mendaftar di KPUD Kaltim besok ,” bebernya

Hasan–sapaannya, optimis akan memenangkan Rudy Mas’ud – Seno Aji. Menurutnya dengan kekuatan parpol yang berkoalisi, dan strategi pemenangan di tiap kabupaten/kota, pasangan tersebut akan memimpin Bumi Etam untuk 2024 -2029.

“Kita akan habis-habisan di seluruh kabupaten/kota, sehingga kita meyakini akan duduk sebagai Gubernur Kaltim,” pungkasnya.

Pasangan Rudy Mas’ud – Seno Aji sendiri akan diusung partai Golkar, Gerindra, PKB, NasDem, PAN, PKS dan PPP dengan total 44 kursi di DPRD Kaltim. (*)

  • Penulis : Arief
  • Editor : Redaksi Kaltimnews