Surat Suara Milik KPU Bontang Tiba Pukul 18.00 Wita

Ads
Rubrik : Kaltim | Topik : KPU Kaltim | Terbit : 26 October 2024 - 19:00

Surat Suara Milik KPU Bontang Tiba Pukul 18.00 Wita
Surat Suara yang tiba di gudang Logistik di KPU Bontang (Istimewa)

KALTIMNEWS.CO, Selain menkonfirmasi ketibaan logistic surat suara di Gudang logistic KPU Penajam Paser Utara (PPU) KPU Kaltim juga mengkonfirmasi terkait tibanya surat suara di Gudang Logistik KPU Bontang.

“Kendaraan box milik PT POS Indonesia telah menurunkan surat suara untuk KPU Bontang, Sabtu, (26/10/2024) sekira pukul 18.00 malam,” ujar Ketua KPU Kaltim Fahmi Idris yang dikonfirmasi media ini.

Dia menyampaikan bahwa kebutuhan logistic akan Surat suara di Kota bontang mencapai angka total 140.074 lembar.

“Paket surat suara itu terdiri dari 70 dus surat suara untuk Pilkada Bontang dan 70 dus surat suara untuk Pilgub Kaltim,” ujarnya.

Kehadiran kotak suara di kota bontang tersebut sama halnya dengan KPU Kabupaten kota lainnya yakni mendapat pengawalan yang ketat dari aparat Polda Kaltim.

Fahmi menjelaskan jika selanjutnya kendaraan yang memuat surat suara tersebut nantinya akan langsung Kembali berangkat ke Kutai Timur (Kutim) serta Berau.

“Bontang itu satu Zona dengan Kutim dan Berau dalam pendistribusian logistiknya, oleh karena itu pasca menurunkan surat suara  kendaraan tersebut nantinya akan Kembali berangkat ke KPU Kutim dan Berau,” tutur Fahmi. (*)

  • Penulis : Arief
  • Editor : Redaksi Kaltimnews